Hikmah Beriman Kepada Allah

hikmah beriman kepada Allah

Hikmah beriman Kepada Allah

Tulisan tentang hikmah beriman kepada Allah disertai dengan dalil dalam alquran lengkap dengan harakat dan arti terjemah dalam bahasa Indonesia mengacu kepada Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas 7 SLTP disertai sedikit maksud apa itu beriman kepada Allah.

pontren.com – assalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh. Ternyata kalau kita mau menurunkan ego kita sebagai orang yang telah remaja atau dewasa dengan membaca buku buku pelajaran agama baik SD maupun SLTP, masih banyak hal yang terlewat dan kita belum mengetahuinya.

Misalnya dalam pelajaran fiqih aqidah ahlak maupun pelajaran SKI atau Tarikh alias sejarah.

Salah satu pelajaran yang diajarkan pada buku untuk para siswa sekolah menengah tingkat pertama yaitu hikmah beriman kepada Allah.

Sebelum disebutkan hikmahnya, ada baiknya diketahui terlebih dahulu apa itu yang dimaksud dengan iman kepada Allah.

Yang dimaksud dengan Iman kepada Allah Swt. adalah percaya dengan sepenuh hati bahwa Dia itu ada, diucapkan dengan lisan, dan diamalkan dalam perbuatan sehari-hari.

Berikut adalah beberapa manfaat mengenai iman kepada Allah mengacu pada buku PAI kelas 7 SLTP.

Setidaknya ada 3 keuntungan atau hikmah bagi orang orang yang beriman kepada Allah yaitu;

  • Selalu mendapatkan pertolongan dari Allah SWT;
  • Hati menjadi tenang dan tidak gelisah;
  • Sepanjang masa hidupnya tidak akan pernah merasa merugi.

Dari ketiga keuntungan atau hikmah dari beriman kepada Allah berlandaskan dari surat dan ayat alquran sebagai berikut;

Dalil orang beriman selalu mendapatkan pertolongan dari Allah SWT adalah Al Qur’an Surat Al Mu’min ayat 51 yang berbunyi;

إِنَّا لَنَنْصُرُ رُسُلَنَا وَالَّذِينَ آمَنُوا فِي الْحَيَاةِ الدُّنْيَا وَيَوْمَ يَقُومُ الْأَشْهَادُ

Tulisan latin : Innā lananṣuru rusulanā wallażīna āmanụ fil-ḥayātid-dun-yā wa yauma yaqụmul-asy-hād

Terjemahan Bahasa Indonesia : Sesungguhnya Kami menolong rasul-rasul Kami dan orang-orang yang beriman dalam kehidupan dunia dan pada hari berdirinya saksi-saksi (hari kiamat),

Untuk dasar dalil naqli bahwa orang beriman hatinya menjadi tenang dan tidak ada rasa gelisah atau khawatir bisa dilihat dalam al qur’an surat ar ra’d ayat 28 sebagaimana tulisan arab lengkap dengan latin serta terjemahnya dibawah ini;

الَّذِينَ آمَنُوا وَتَطْمَئِنُّ قُلُوبُهُمْ بِذِكْرِ اللَّهِ ۗ أَلَا بِذِكْرِ اللَّهِ تَطْمَئِنُّ الْقُلُوبُ

Tulisan Latin: Allażīna āmanụ wa taṭmainnu qulụbuhum biżikrillāh, alā biżikrillāhi taṭmainnul-qulụb

Terjemahan Bahasa Indonesia : (yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka manjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram.

Dan yang ketiga sebagai dasar pijakan bahwa orang yang beriman kepada Allah sepanjang masa hidupnya tidak akan pernah rugi atau merugi terdapat pada al Qur’an Surat Al ‘Ashr ayat 1-3 yang berbunyi;

وَالْعَصْرِ
إِنَّ الْإِنسٰنَ لَفِى خُسْرٍ
إِلَّا الَّذِيْنَ ءَامَنُوا۟ وَعَمِلُوا۟ الصّٰلِحٰتِ وَتَوَاصَوْا۟ بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا۟ بِالصَّبْرِ

Tulisan Latin

wal ‘ashr
innal insaana lafii khusr
illal ladziina aamanuu wa’amilus shoolihaati watawaashoubil haqqi watawaashoubis shobr

Terjemahan Bahasa Indonesia.

  1. Demi Masa
  2. Sungguh, manusia berada dalam kerugian,
  3. Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasehati untuk kebenaran dan saling menasehati untuk kesabaran.
    Itulah hikmah dari beriman kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala yang diberikan 3 contoh manfaat atau keuntungan iman Kepada Allah dan disertai dengan dasar atau dalil yang bersumber kepada Al Qur’an.

Demikian, wassalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.

Zahra Nada

Santri kelas 1 PKPPS Wustha pada Pondok Pesantren Darul Mubtadi-ien Kebakkramat Karanganyar

Tinggalkan Balasan