Juknis Bantuan Kemahasantrian Ma’had Aly 2021

Juknis Bantuan Kemahasantrian Ma’had Aly 2021
juknis-bantuan-kemahasantrian-ma'had-aly

Juknis Bantuan Kemahasantrian Ma’had Aly. Petunjuk Teknis Penyaluran Bantuan Pengembangan Kegiatan Kemahasantrian Ma’had Aly tahun anggaran 2021 berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 7326 Tahun 2021 unduh gratis free download format PDF.

pontren.com – assalaamu’alaikum para mahasantri pada pondok pesantren yang memiliki tingkat setara dengan strata 1 alias S1. Ada bantuan untuk kegiatan bagi para santri tingkat mahasiswa dari Kementerian Agama sebagaimana dalam judul tulisan ini.

25 juta rupiah, begitulah besaran dana bantuannya, sebagaimana dalam juknis yang berbunyi “Bantuan Pengembangan Kegiatan Kemahasantrian pada Ma’had Aly dengan alokasi setiap lembaga sebesar Rp.25.000.000,00 (dua puluh lima juta rupiah)”

Caranya untuk mendapatkan bantuan ini dengan mengajukan proposal.

Pada juknis dalam contoh proposal ini melampirkan;

  • Rencana Penggunaan berupa kerangka acuan kegiatan, rencana peserta dan narasumber pendukung, serta rencana anggaran biaya;
  • profil lembaga;
  • AD/ART dan keputusan kepengurusan organisasi;
  • bukti berbadan hukum;
  • bukti Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP); dan
  • salinan Buku Rekening Bank aktif.

Kemudian mengajukan proposal yang telah dibuat.

PMA no 32 th 2020 tentang Ma'had Aly

Kemana mengirimnya?

Dalam petunjuk teknis menyebutkan bahwa proposal bisa di bawa atau di antar sendiri ke pihak yang memberikan bantuan. Atau dikirim melalui jasa pos.

Secara lengkap narasi cara mengajukan proposal yaitu Organisasi Kemahasantrian mengajukan usulan/proposal Bantuan Pengembangan Kegiatan Kemahasantrian pada Ma’had Aly secara tertulis, dengan dibawa sendiri atau

melalui POS/Jasa Pengiriman Dokumen Tercatat, ditujukan kepada: Direktur Jenderal Pendidikan Islam c.q. Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Gedung Kementerian Agama Pusat Lt. 8 Jalan Lapangan Banteng Barat Nomor 3-4 Kota Jakarta Pusat DKI Jakarta 10710

siapa sih mahasantri? Dalam petunjuk teknis, yang di maksud dengan mahasantri adalah Mahasantri adalah peserta didik pada satuan Ma’had Aly;

kalau Organisasi Kemahasantrian apa?

Maksudnya adalah organisasi intra Ma’had Aly dengan ketentuan yang di atur dalam Statuta Ma’had Aly.

Penggunaan dana Bantuan Kemahasantrian Ma’had Aly

Untuk apa saja bantuan dana ini dapat di pergunakan?

Ada 4 hal peruntukan bantuan yaitu;

  1. Honor Panitia dan Narasumber Kegiatan Kemahasantrian pada Ma’had Aly (dengan ketentuan potongan Pajak dan di setorkan ke kas negara);
  2. Akomodasi dan konsumsi Kegiatan Kemahasantrian pada Ma’had Aly;
  3. Tranportasi Kegiatan Kemahasantrian pada Ma’had Aly;
  4. Hal-hal lain yang mendukung program dan kegiatan kemahasiswaan.

Pada nomor terakhir peruntukannya bersifat luwes, namun perlu mempertimbangkan keterkaitan penggunaannya supaya tidak melenceng jauh dari tujuan Bantuan ini.

Download Petunjuk Teknis

Berikut ini adalah file dalam format PDF yang bisa anda download yaitu petunjuk teknis (Juknis) penyalurannya yang merupakan dana anggaran DIPA Kementerian Agama RI Pusat Jakarta tahun anggaran 2021.

Pada file ini ada contoh form pengajuan proposal yang bisa anda jadikan pedoman dalam mengajukan proposal.

Sebelum anda mengunduhnya, berikut adalah tampilan preloved yang bisa anda lihat tanpa harus mengunduhnya terlebih dahulu.

Akan lebih nyaman jika anda mencetak file ini untuk mempelajari secara rinci.

Untuk memudahkan cetak kami sediakan tautan unduh gratis free download sebagaimana berikut ini.

Download juknis Bantuan Kemahasantrian Ma’had Aly 2021

Demikian informasi bagi para santri jenjang strata S1, semoga bisa menjadi penyemangat dan penyelenggaraan kegiatan. Menghasilkan para santri berkualitas secara akhlak maupun keilmuan.

Akhirnya selamat mencoba mengajukan proposal, wilujeng dalu, salam kenal dan wassalaamu’alaikum wa rahmatullah wa barakatuh.

Postingan baru : Kami usahakan Jadwal hari Senin dan Jumat akan ada tambahan postingan artikel baru. Terima kasih sudah menyimak. saran dan kritik serta sumbangan artikel kami tunggu. contact info : cspontren@yahoo.com twitter : PontrenDotCom FB : Gadung Giri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*