Angon Kosok Tegese Paribasan Basa Jawa

angon kosok tegese

Tegese angon kosok yaiku ngreti ulah kridhaning wong liya lan bisa empan papan tumindak artinya adalah mengetahui ulah perbuatan orang lain dan bisa menempatkan diri secara tepat dalam berbuat.

Pontren.com – assalaamu’alaikum wa rahmatullah wa barakaatuh, wilujeng dalu, selamat malam para pembaca internet khususnya yang menyukai paribasan bebasan saloka Bahasa Jawa.

Kali ini kita akan membahas mengenai ukara tembung unen unen kang unine yaiku angon kosok.

Secara harfiah angon mempunyai arti momong, mengasuh.

Sedangkan kosok bisa memiliki dua arti. Maksudnya yang pertama yaitu kosok dalam artian membersihkan, menggosok, ngosoki maksudnya membersihkan secara teliti dan dengan baik.

Sedangkan arti kosok yang kedua yaitu rebab. Berupa alat musik jawa yang cara memainkannya dengan menggeseknya.

Apabila para niyaga (orang yang memainkan gamelan) maka semestinya menyamakan suara alat musik ini dengan selaras suara alat musik lainnya, jangan berbeda apalagi fals.

Arti Angon Kosok Tegese Paribasan

Jadi, maksud dari paribasan yang bunyinya angin kosok ini adalah bagaimana mempersiapkan diri sebelum berurusan dengan orang lain.

Caranya dengan memahami dahulu bagaimana perilaku orang yang hendak berurusan dengan kita.

Harapannya adalah dengan mengetahui bagaimana tindak tanduk serta sikap dan sifatnya menjadikan kita dalam berbuat menjadi empan mapan.

Apa itu empan mapan?

Yaitu suatu sikap atau laku perbuatan orang yang pandai menempatkan sesuatu pada tempatnya, dan pada saat dan kondisi yang tepat.

Kalau dalam bahasa Inggris kita biasa mengenal denga istilah in the right time and the right place. Tepat waktu dan tempatnya.

Jadi, maksud dari penjelasan dalam bahasa Jawa angon kosok berupa ngreti ulah kridhaning wong liya lan bisa empan papan tumindak penjelasannya adalah sebagai berikut;

Ngreti maksudnya adalah mengerti sampai dengan taraf paham.

Ulah kridhaning wong artinya adalah ulah yaitu ulahnya, kridhaning sama saja artinya yaitu perbuatannya, perilaku, kelakuan dan kata-kata yang semisal.

Wong liya artinya adalah orang lain.

Bisa empan papan tumindak memiliki arti maksud terjemahan yaitu pandai memilih waktu dan tempat dalam bertindak.

Demikianlah informasi tentang arti angon kosok tegese yaiku mangerteni ulah kridhaning wong liya lan bisa tumindak kang pas ana ing wektu lan papan. Wilujeng dalu, selamat malam dan wassalaamu’alaikum.

Tinggalkan Balasan

Mumtaz Hanif

Murid Kelas 5 Madrasah Ibtidaiyah Negeri