Biaya Pondok Pesantren Assalaam Temanggung 2023/2024

biaya pesantren murah bagi orang kota besar

Informasi tentang biaya masuk pondok pesantren Assalaam Temanggung tahun pelajaran 2023/2024 beserta syarat pendaftaran santri baru bagi orang tua yang hendak memasukkan anak daftar sebagai anak didik.

Pontren.com – assalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuhu, beberapa hari yang lalu saya mengontak teman untuk menanyakan mengenai pondok pesantren Assalaam Temanggung Jawa Tengah.

Secara prestasi lumayan sering mewakili Kabupaten Temanggung pada tingkat Provinsi Jawa tengah berbagai lomba berkenaan dengan perlombaan antar pesantren.

Penerimaan santri baru Pondok Modern Assalaam Temanggug Jateng mulai pada tanggal 17 Oktober 2022.

Adapun alur pendaftarannya adalah;

  • Membayar biaya pendaftaran pada bank sesuai ketentuan;
  • Mengisi formulir pendaftaran secara online;
  • Upload bukti biaya pendaftaran;
  • Unggah syarat pendaftaran;
  • Mengisi formulir secara lengkap;

Kemudian simpanlah bukti atau kartu pendaftaran dan silakan menunggu pengumuman jadwal ujian.

Adapun materi ujian masuk seleksi menjadi santri baru adalah;

  • Baca tulis al-Qur’an;
  • Wawancara;
  • CBT (Tes berbasis computer) dengan materi;
  • Pendidikan Agama Islam;
  • Matematika;
  • Bahasa Indonesia;
  • Bahasa Inggris (khusus MA);
  • IPA; dan
  • IPS

Berapa biayanya?

Biaya Pondok Pesantren Assalaam Temanggung

untuk uang SPP atau syahriyah bulanan pesantren ini adalah sebesar Rp. 800.000,- (delapan ratus ribu rupiah).

sedangkan total habis berapa untuk biaya masuk santri baru yaitu Rp. Rp. 9.200.000 (sembilan juta dua ratus ribu rupiah) untuk putra, dan 9.500.000 (sembilan juta lima ratus ribu rupiah) untuk putri.

Mengacu kepada biaya masuk serta SPP Syahriyah setiap bulan, informasinya adalah sebagai berikut;

KETERANGANBIAYA
Pengembangan PondokRp. 3.500.000
Dana MOS & Khutbah Ta’arufRp. 200.000
Rapor dan KTARp. 100.000
Syahriyah bulan Juli 2022Rp. 800.000
Dana TahunanRp. 1.000.000
Seragam 6 stel *)Rp. 1.350.000
Buku Paket, Kitab,& LKS *)Rp. 1.000.000
Kasur *)Rp. 550.000
Almari *)Rp. 600.000
Alat MCKRp. 100.000
Jumlah Total PutraRp. 9.200.000
Jumlah Total Putri **)Rp. 9.500.000

Demikianlah informasi mengenai dana atau anggaran apabila anda hendak memasukkan atau mendaftarkan putra putri anda ke salah satu Pondok Pesantren yang ada di Kabupaten Temanggung, yang kata teman saya memiliki slogan city of tobacco.

apabila ada informasi yang update mengenai PSB ponpes Assalaam Temanggung insyaallah akan kami perbarui informasi yang ada.

maturnuwun sudah mampir, salam kenal dan wassalamu’alaikum.

Ibnu Singorejo

Postingan baru : Kami usahakan Jadwal hari Senin dan Jumat akan ada tambahan postingan artikel baru. Terima kasih sudah menyimak. saran dan kritik serta sumbangan artikel kami tunggu. contact info : cspontren@yahoo.com twitter : PontrenDotCom FB : Gadung Giri

Tinggalkan Balasan