Biaya Pondok Pesantren Nurul Ummah Yogya Syarat Pendaftaran
Informasi tentang syarat pendaftaran pondok pesantren Nurul Ummah Yogyakarta tahun 2023/2024 lengkap dengan biaya dan SPP bulanan uang syahriyah setiap bulan sebagai panduan acuan menentukan santri baru untuk masuk.
pontren.com – assalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuhu, salah satu teman saya zaman kuliah pernah mondok di pesantren ini, kisaran sebelum tahun 2000 an masehi.
Jadi hal ini membuat saya mencari informasi tentang syarat pendaftaran serta biaya masuk di Pondok Pesantren Nurul Ummah Yogyakarta.
Akhirnya melalui whatsapp saya mendapatkan booklet PDF yang menginformasikan ketentuan PSB untuk tahun ini.
Tanpa basa basi berikut adalah informasinya.
Syarat Pendaftaran MI Nurul Ummah Kotagede Yogyakarta & Biaya Masuk serta SPP Syahriyah
Biaya masuk ke MI ini kisaran Rp. 4.000.000 (empat juta rupiah) lebih sedikit, adapun jika pindahan maka anda menambah biaya satu juta untuk Biaya Operasional Pendidikan Pindahan.
Bagi yang hendak memasukkan anak ke Madrasah Ibtidaiyah Nurul Ummah tahun ini, maka syarat dan ketentuannya adalah sebagai berikut;
Alur Pendaftaran
- Mengisi formulir pendaftaran melalui website www.nurulummah.com
- Membayar biaya pendaftaran (gelombang 1 Rp.100.000 dan gelombang 2 Rp. 150.000)
- Mengirim berkas persyaratan melalui email admisi.minu@gmail.com
- Membayar biaya registrasi pendaftaran.
Adapun pembayarannya melalui rekening 003201020700502 atas nama Nur Ahmad El-Aufa.
Setelah membayar, silakan konfirmasi pembayaran biaya pendaftaran dengan mengirimkan bukti transfer ke nomor 085725655593 atas nama Admisi Nurul Ummah.
Untuk syarat pendaftaran MINU Kotagede Yogyakarta adalah;
- Scan ijazah TK/RA
- Scan akta kelahiran
- Scan kartu keluarga/KK
- Scan pasfoto formal ukuran 3X4
- (Jika ada) scan Kartu keluarga, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Pelindungan Sosial, Kartu Program Keluarga Harapan.
Keterangan : Format file yang dikirimkan berupa PDF ke alamat email admisi.minu@gmail.com
Untuk biaya registrasi siswa baru Madrasah Ibtidaiyah Nurul Ummah Kotagede adalah sebagai berikut;
Uraian | Santri Baru | Pindahan |
---|---|---|
Raport | 75.000 | 75.000 |
Buku Pegangan 2 semester | 250.000 | 250.000 |
Al-Qur’an dan Tahsin | 150.000 | 150.000 |
Kegiatan ekstrakurikuler | 150.000 | 150.000 |
Kegiatan Penilaian | 200.000 | 200.000 |
Perlengkapan istirahat siang | 175.000 | 175.000 |
Syahriyah (bulan ke-1) | 420.000 | 420.000 |
Jariyah Pengembangan Madrasah | 1.650.000 | 1.650.000 |
Jariyah Yayasan | 1.000.000 | 1.000.000 |
Perpustakaan | 50.000 | 50.000 |
Kalender | 20.000 | 20.000 |
Masa Orientasi siswa | 50.000 | 50.000 |
BOP Pindahan | – | 1.000.000 |
Jumlah | 4.190.000 | 5.190.000 |
Sayangnya biaya registrasi ini belum termasuk biaya seragam untuk siswa. Siapkan saja beberapa ratus ribu rupiah untuk antisipasi.
Untuk SPP Syahriyah Bulanan Nurul Ummah MI adalah Rp. 420.000 (empat ratus dua puluh ribu rupiah) dengan perincian SPP Madrasah = Rp. 150.000 dan snack Rp. 270.000,-
Untuk informasi lebih lanjut anda bisa menghubungi nomor berikut ini;
Formulir Pendaftaran Online MINU, MTsNU, MANU, & PPNU Kotagede Yogyakarta 2022/2023
⬇️⬇️⬇️
https://linktr.ee/PENDAFTARANNURMA2022
Kalau hendak mendaftar, silakan langsung mengisi formulir pendaftaran melalui link ini pak bu. 🙏🙏🙏
Setelah mengisi formulir, harap konfirmasi kepada Admisi Nurul Ummah 085725655593
Bookletnya memang tahun ajaran sebelumnya, namun informasi dari admin hanya ada sedikit perubahan biaya, tidak signifikan.
untuk bookletnya sebagai berikut;
Biaya MTs Nurul Ummah Jogja beserta persyaratan pendaftaran santri Baru
Untuk madrasah tsanawiyah nurul ummah memiliki program unggulan berupa percepatan dalam membaca kitab kuning.
Adapun tulisan dalam booklet file PDF ini tulisannya sebagai berikut;
The school of champions. Percepatan kemampuan membaca kitab kuning dengan metode amtsilati. Kemampuan membaca kitab kuning adalah syarat untuk bisa menyelami khazanah Islam seperti tafsir, hadits, fiqih dan kitab-kitab lainnya.
Tahsin dan tahfidz al-Qur’an dengan metode Yanbu’a. Integrasi kurikulum Kemenag dan Pesantren.
Alur pendaftarannya adalah;
Mengisi form pendaftaran melalui link website ww.nurulummah.com, membayar biaya pendaftaran, mengirimkan berkas persyaratan pendaftaran melalui email admisi.mtsnu@gmail.com. Kemudian membayar biaya registrasi pendaftaran.
Biaya pendaftaran gelombang pertama bulan November sampai Januari Rp. 100.000,-
Sedangkan gelombang kedua mulai Pebruari sampai dengan Juni Rp. 150.000,-
Untuk persyaratan Pendaftaran adalah sebagai berikut;
- Scan Ijazah SD/MI
- Scan surat keterangan lulus SD/MI
- Scan raport SD/MI kelas 6 semester gasal.
- Scan akta kelahiran
- Scan kartu keluarga (KK)
- Scan pasfoto formal 3×4
- Scan KKS, KIP, KIS, KPS, PKH, (jika punya)
Keterangan : file dikirim dalam format PDF ke alamat Email admisi.mtsnu@gmail.com
untuk biaya masuk MTs Nurul Ummah Kotagede Yogyakarta adalah sebagai berikut;
Uraian | Santri Baru | Pindahan |
---|---|---|
Haul & Haflah | 150.000 | 150.000 |
Fasilitas Asrama | 600.000 | 600.000 |
Jariyah Pengembangan Madrasah | 1.500.000 | 1.500.000 |
Jariyah Yayasan | 1.500.000 | 1.500.000 |
Kalender | 20.000 | 20.000 |
Infaq BOP Siswa Pindahan | – | 2.000.000 |
Pengembangan perpustakaan | 200.000 | 200.000 |
Makesta & Matsama IPNU IPPNU | 210.000 | 210.000 |
Raport Kartu siswa dan Kartu IPNU-IPPNU | 100.000 | 100.000 |
Biaya PTS, PAS, dan PAT | 300.000 | 300.000 |
Kitab | 350.000 | 350.000 |
Ekstrakurikuler | 300.000 | 300.000 |
Syahriyah (Bulan ke-1) | 670.000 | 670.000 |
Jumlah | 5.900.000 | 7.900.000 |
Adapun perincian biaya syahriyah pondok pesantren nurul ummah (MTs) adalah sebagai berikut;
- Jariyah Wali Siswa Rp. 50.000
- SPP Madrasah Rp. 170.000
- SPP Pesantren Rp. 100.000
- Biaya makan 3x sehari Rp. 350.000
- Total SPP Rp 670.000 (enam ratus tujuh puluh ribu rupiah).
Keterangan, biaya ini belum termasuk seragam.
Untuk file bookletnya adalah sebagai berikut;
Syarat Pendaftaran Madrasah Aliyah Nurul Ummah Yogyakarta dan biaya masuk santri Baru
Bagi yang hendak mondok pada jenjang pendidikan aliyah di Pesantren Nurul Ummah (setingkat SMA) ada program percepatan membaca kitab kuning dengan metode imrithi.
Sebagaimana jenjang MTs, MA Nurul Ummah mengintegrasikan kurikulum Kemenag dengan Pesantren.
Adapun alur pendaftaran sebagaimana jenjang yang lainnya yaitu ; Mengisi form melalui website, membayar pendaftaran, mengirimkan berkas dan membayar uang registrasi.
Untuk biaya pendaftaran Rp. 100.000 (gelombang pertama, Nopember – Januari)
Sedangkan gelombang kedua (Februari – Juni) biaya pendaftarannya Rp. 150.000)
Persyaratan Pendaftaran MA Pondok Pesantren Nurul Ummah adalah sebagai berikut;
- Scan Ijazah SMP/MTs
- Scan surat keterangan lulus SMP/MTs
- Scan raport SMP/MTs kelas 8 sampai 9
- Scan akta kelahiran
- Scan kartu keluarga (KK)
- Scan pasfoto formal 3×4
- Scan KKS, KIP, KIS, KPS, PKH, (jika punya)
Adapun Biaya Registrasi Siswa Baru Madrasah aliyah Nurul Ummah Kotagede Yogyakarta tahun akademik skian adalah sebagai berikut;
Uraian | Santri Baru | Pindahan |
---|---|---|
Haul & Haflah | 150.000 | 150.000 |
Fasilitas Asrama | 600.000 | 600.000 |
Jariyah Pengembangan Madrasah | 2.500.000 | 2.500.000 |
Jariyah Yayasan | 1.500.000 | 1.500.000 |
Kalender | 20.000 | 20.000 |
Infaq BOP Siswa Pindahan | – | 2.000.000 |
Pengembangan perpustakaan | 150.000 | 150.000 |
Makesta & Matsama IPNU IPPNU | 260.000 | 260.000 |
Raport Kartu siswa dan Kartu IPNU-IPPNU | 50.000 | 5.000 |
Biaya PTS, PAS, dan PAT | 750.000 | 750.000 |
Kitab | 320.000 | 320.000 |
Ekstrakurikuler | 540.000 | 540.000 |
Tes Jurusan/Peminatan | 50.000 | 50.000 |
Syahriyah (Bulan ke-1) | 670.000 | 670.000 |
Jumlah | 7.575.000 | 9.575.000 |
Untuk perincian biaya syariah Madrasah Aliyah Ponpes Nurul Ummah setiap bulan adalah Rp. 685.000 (enam ratus delapan puluh lima ribu rupiah) dengan perincian sebagai berikut;
- Jariyah Wali Santri Rp. 50.000
- SPP Madrasah Rp. 200.000
- SPP Pesantren Rp. 85.000
- Biaya Makan 3x sehari Rp. 350.000
Sebagai tambahan, biaya registrasi ini belum termasuk biaya seragam pakaian sekolah santri baru.
Untuk booklet pengumumannya adalah sebagai berikut;
Demikianlah informasi mengenai biaya pondok pesantren Nurul Ummah Yogyakarta di Kotagede dan syarat pendaftaran bagi para murid atau santri baru dalam PSB (Penerimaan Santri Baru).
Maturnuwun sudah mampir, salam kenal, selamat mencari informasi tentang pesantren dan wassalamu’alaikum wa rahmatullah wa barakatuhu.
Tinggalkan Balasan