5 Cara Bilang Say GoodBye dalam Bahasa Arab

selamat malam bahasa arab

5 cara berbeda mengucapkan selamat tinggal dalam bahasa arab. Ada pertemuan tentunya ada juga perpisahan, dalam mengakhiri pertemuan sebelum meninggalkan lawan bicara hal yang paling lazim yaitu mengucapkan salam perpisahan yang dalam bahasa inggris kondang disebut dengan say good bye.
Bagaimana caranya jika hendak mengungkapkan kata kata ucapan selamat tinggal dalam bahasa arab?

pontren.com – assalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh, wilujeng pepanggihan para sahabat sahahabati di segala penjuru dunia, lanjut dari tulisan diatas, disini akan disampaikan 5 cara berbeda ucapan selamat tinggal dalam bahasa arab yang paling umum diucapkan. Mungkin anda pernah mendengarnya? Selamat menyimak.

Ma’as salaamah مَعَ السَّلَامَةِ

selamat-tinggal-bahasa-arab-ma'assalaamah
ma’as salaamah

Yang pertama adalah mengucapkan ma’as salaamah sebelum berpisah dengan lawan bicara,

Ma’as salaamah merupakan kata sebagai cara ungkapan formal untuk seseorang yang akan pergi.

kata ma’as salaamah mempunyai arti ;

ma’a مع = dengan With in english
assalaamah السلامة = damai dan aman / peace and security

jadi arti dari ma’as salamaah adalah go with peace and security, alias berangkatlah dengan damai dan aman.

Ma’assalaamah, assalaamu’alaikum – wa ‘alaikum salaam.

Ilal liqoo إلى اللقاء

sampai-ketemu-lagi-bahasa-arab-ilal-liqoo
ilal Liqoo’

Yang kedua yaitu ungkapan atau frasa kata ilal liqoo.

Ini adalah ungkapan seperti ciao yaitu kata kata yang diucapkan saat pergi, bukan ungkapan kata saat kedatangan.

Kenapa begitu? Karena kata ciao di dalam bahasa italia juga diucapkan saat kedatangan dan juga saat akan pergi, berbeda dengan ungkapan ilal liqaa yang hanya dipergunakan saat akan berangkat atau pergi meninggalkan.

Perlu diketahui bahwasanya bahasa arab mempunyai greetings atau ungkapan kata menyapa saat bertemu maupun berpisah secara sendiri sendiri.

Secara literal, kata ilal liqaa ini merupakan kombinasi dari kata preposisi “ila” (إلى)yang mempunyai “ke” atau “menuju” dan kata liqaa (اللقاء ) yang berarti pertemuan.

Jadi secara literal, arti dari ilal liqaa adalah sampai ke pertemuan yang akan datang/selanjutnya.

Yang dalam bahasa inggris dapat diartikan dengan akurat sebagai “see you again”.

Dalam kaitan dengan kata ucapan selamat tinggal sebelumnya (ma’as salaamah), anda dapat mengkombinasikan dengan frasa ilal liqaa, sehingga ucapan selamat tinggal menjadi ma’as salaamah, ilal liqaa yang artinya semoga damai dan aman, sampai jumpa lagi.

Yalla Bye يلّا باي

yalla-bye-selamat-tinggal-bahasa-arab
Bye bye in arabic

Ini bukanlah kalimat dalam bahasa arab, akan tetapi banyak dipakai utamanya keturunan arab yang berada di benua eropa ataupun amerika.

Karena dalam bahasa arab yang standar memakai kata ma’as salaamah atau ilal liqaa, jika anda ingin mengatakan ucapan selamat tinggal kepada ibu atau orang yang sangat dekat anda tentu kurang sreg memakai kata yang sangat standar (ma’as salamaah/ilal liqaa).

Ungkapan yalla bae seperti hanya mengatakan bye bye dalam bahasa inggris tapi terdapat nuansa Arab, dimana ungkapan ini lebih simpel dan mudah serta funky dan menyenangkan.

Yaitu dengan menambahkan kata yalla sebelum kata bye, dimana bahasa Inggris mendapatkan citarasa arabia.

Jadi yalla bye merupakan cara arab dalam mengatakan bye bye.

‘an idzinku عَنْ اِذْنِكُو

say-good-bye-in-arabic
‘an diznik (jika dengan wanita)

Di awali dengan huruf (preposisi) ‘an yang dapat diartikan dari (from atau of) dan kata idzinmu yang berarti izin (permission) yang jika diartikan maka menjadi dengan izinmu.

Jadi kata dengan idzinmu disini dimaksudkan dengan izinmu aku meninggalkan tempat/pergi.

Secara harfiah kata kata ini tidak masuk akal untuk dipergunakan sebagai ucapan selamat tinggal.

Akan tetapi maksudnya tidak seperti asli dalam kalimat.

Contohnya diwaktu sampean sedang berada dalam kumpulan anggota keluarga yang sedang duduk bersama, anda cukup saja berdiri dan mengucapkan ‘an dzinku.

Dan semua orang akan paham kalau anda mengucapkan kata good bye atau selamat tinggal.

Tidak ada yang berpikiran bahwa dengan permisimu saya mohon untuk meninggalkan tempat.

Bukan seperti itu cara kerjanya, merupakan cara yang longgar untuk menyampaikan ucapan untuk meninggalkan tempat.

Jadi jika ada orang arab yang mengatakan ‘an idzinku atau ‘an diznik maka dia siap siap dan akan pergi, tanpa harus menunggu izin dari anda.

Biasanya ‘an idzinku merupakan preposisi sebelum mengucapkan ilalliqaa.

‘an idzhinku merupakan ucapan untuk orang jamak atau banyak orang.

Bagaimana untuk satu orang? Laki laki atau perempuan?

Untuk seorang laki laki anda dapat mengatakan ‘an idznak عن اذنكَ
Untuk wanita anda dapat menyebut ‘an idznik عن اذنكِ

Dalam padanan bahasa inggris yang pas adalah i have to go atau i have to leave.

Bkhatirku بِخَاطِرْكُ

tulisan-arab-selamat-tinggal-bkhatirku
say good bye in arabic bkhatirku

merupakan kata yang memiliki kesamaan dengan kata ‘an idzinku.

Merupakan frasa ungkapan yang terdiri dari preposisi (huruf)bi yang berarti dengan (with – english).

Bkhahtirku mempunyai arti yang sama dengan berharap atau keinginan (wish or will).

Secara harfiah bkahtirku diartikan dengan sesuai keinginan atau harapanmu, yang maksudnya “ jika kamu ingin, maka aku pergi” if you wish i will leave.

Dari sini dapat diartikan bahwa saya bertanya kedalam hati anda apakah anda ingin saya tetap tinggal atau pergi? Kemudian saya memutuskan untuk meninggalkan tempat ini.

Cara yang paling umum dalam menggunakan bkahtirku yaitu dengan bkhatirku yaa jamaa’ah. Bkhatirku juga dapat dikatakan sebagai kata kata good bye secara global yang mencakup yalla bye.

Bkhatrak بِخَاطِرْكَ
Bkhatrek بِخَاطِرْكِ
Bkhatirku.

Akan tetapi bukanlah masalah jika anda hanya duduk dengan seseorang dan anda tetap masih menggunakan kata bkhatirku.

Ungkapan ini seperti sudah merupakan ekspresi yang sudah fix (jadi) sebagaimana anda mengucapkan assalamu’alaikum yang berarti semoga kesejahteraan untuk anda semua, meskipun anda hanya bertemu dengan satu orang, no problem anda tetap menggunakan kalimat jama’ atay plural.

Bisa saja seseorang mengatakan bkhatirkum, akan tetapi ini bukanlah ungkapan standar arab tapi hanya sebagai kata lisan yang beredar.

Itulah kata kata ungkapan selamat tinggal dalam bahasa arab dimana ada makna dibalik apa yang dikatakan dari ekspresi ungkapan perpisahan.

Tentunya untuk pelajaran bahasa arab dikelas dipergunakan contoh yang standar, akan tetapi juga tidak salah apabila anak anak diberitahukan istilah yang sering dipakai dalam kata kata pergaulan sehari hari.

Sugeng sonten, wassalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh.

Source Belajar dengan maha

Ibnu Singorejo

Postingan baru : Kami usahakan Jadwal hari Senin dan Jumat akan ada tambahan postingan artikel baru. Terima kasih sudah menyimak. saran dan kritik serta sumbangan artikel kami tunggu. contact info : cspontren@yahoo.com twitter : PontrenDotCom FB : Gadung Giri

Tinggalkan Balasan