Format penilaian Lomba MTQ contoh Blangko Nilai
Format Penilaian Lomba Tilawah Contoh Blangko Nilai
Informasi tentang parameter ketentuan dan format penilaian pada cabang lomba tilawah alquran disertai dengan form dan contoh blangko nilai lomba MTQ ms word format doc dapat di unduh atau download dengan gratis.
Baca;
Kegiatan lomba adzan dan iqamah
Ketentuan lomba hafalan juz amma
Ketentuan dan form nilai fashion show islami
pontren.com – assalamu’alaikum sederek mas mbak, pastinya sudah pernah mendengar namanya musabaqah tilawatil Qur’an yang biasa disingkat MTQ, apalagi dengan lagunya yang kondang di kalangan umum yang minat dalam acara lagu qiraah alquran.
Pastinya akan sangat menyenangkan jika ada sanak saudara utamanya anak yang dapat menjuarai perlombaan musabaqah tilawah alquran, akan tetapi dibalik berjalannya kegiatan perlombaan, terdapat panitia yang sibuk repot luar biasa menyiapkan seabreg perabot kelengkapan lomba, dimulai dari;
- Pemilihan lokasi serta penataannya
- Kelengkapan administrasi lomba, mulai dari pendaftaran, form lomba, SK kegiatan proposal dan pamflet
- Kegiatan surat menyurat pengumuman sosialisasi mendatangkan peserta
- Pencarian dan pencairan dana kegiatan
- Membuat laporan pertanggungjawaban keuangan
Itulah setidaknya kerepotan panitia yang dirasakan oleh para panitia dalam pembuatan kegiatan musabaqah tilawah alquran, belum lagi dampak lain meninggalkan rumah demi kesuksesan acara, begadang penataan berkas dan capek secara fisik dan pikiran.
Oh koq malah ngelantur kemana mana, baiklah, berikut tentang format penilaian lomba MTQ
Kali ini ada 3 macam type atau bentuk blangko penilaian yang akan diupload pada postingan ini yaitu;
Untuk professional,
Semi professional,
Kalangan umum biasa.
Secara prinsip, ketiga model penilaian ini mengacu bidang penilaian dalam 4 hal yaitu;
- Bidang Adab
- Bidang Tajwid
- Bidang Lagu
- Bidang Suara
Itulah pokok sumber dalam penentuan nilai untuk musabaqah tilawatil Qur’an yang dapat dijadikan pedoman bagi semua pihak yang berminat.
Dibaginya model blangko kali ini untuk kemudahan dewan juri dan pihak panitia dalam pelaksanaan musabaqah tilawatil Quran. Berikut keterangannya;
Blangko Penilaian MTQ Professsional
Pada form blangko ini dibuat personal satu peserta akan dinilai dengan 4 lembar form nilai yang dipegang masing masing juri dengan bidang masing masing.
Selanjutnya dalam penilaian ini terdapat kriteria ketentuan dimana lomba musabaqah ini terdapat pengurangan nilai dengan standar yang telah ditentukan.
Catatan tambahan bahwa model penilaian seperti ini dipakai penggunaannya secara umum oleh LPTQ baik tingkat Kabupaten, Provinsi dan Nasional, sedangkan pada jenjang kecamatan cenderung menggunakan form nilai yang lebih sederhana.
Berikut contoh gambar form penilaian lomba tilawah
Gambar diatas merupakan salah satu form tentang blangko lembaran penilaian, sedangkan bagi perlombaan kelas professional seperti disampaikan memiliki 4 lembar penilaian bagi satu orang peserta.
Berikut link tautan untuk mengunduhnya.
Download form lomba MTQ 4 lembar
Semi Professional penilaian lomba tilawah
Dalam blangko yang sifatnya semi professional, keempat lembar file penilaian yang pro dijadikan 1 lembar sehingga seorang juri dapat melakukan keempat bidang penilaian, atau masing masing juri 1 lembar untuk keseluruhan Peserta Lomba.
Hal ini dapat menghemat pengeluaran biaya uang transport dewan juri dan atau karena terpaksa dilakukan dengan sebab adanya kekurangan personel yang hali dan mumpuni menjadi dewan hakim tilawah.
Berbentuk landscape alias tidak portrait dalam rangka mengakomodasi banyaknya kolom yang terdapat dalam penilaian cabang tilawah ini. Berikut link tautan untuk mengunduhnya
Unduh format penilaian lomba Tilawah selembar
Download model nilai MTQ 4 Lembar
Format Penilaian Lomba Tilawah untuk kalangan umum
Dan yang model terakhir yaitu berbentuk sederhana yang hanya memuat pokok bidang penilaian lomba berupa bidang lagu, suara, tajwid dan adab, tanpa adanya perincian detail dari keempat bidang perlombaan yang dinilai.
Model format ini cocok untuk seleksi sekolah atau lomba antar TPQ maupun kegiatan sederhana lainnya semisal lomba memperingati hari kemerdekaan tanggal 17 Agustus.
Berikut link untuk mengunduhnya.
Blangko Lembaran Penilaian Lomba MTQ Tilawah Sederhana
Demikian informasi tentang cabang lomba penilaian, jika anda mencari standar angka dalam menentukan juara, anda bisa melihat di model penilaian yang profesional sebagai acuan dalam pemberian nilai peserta Lomba MTQ.
Wassalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.
Terimakasih atas keterangannya.
Sungguh bermanfaat bagi banyak orang.
sami-sami, selamat memanfaatkan
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.., ijin mendowlod untuk reperensi, insyaallah manfaat dan barokah, aamiin !
wa’alaikum salaam, monggo silakan, tinggal unduh saja, gratis tanpa biaya.