Informasi tentang mahfudzot berkenaan dengan pengalaman tulisan arab teks latin beserta arti dan terjemahnya dalam bahasa Indonesia beserta uraian sekilas penjelasan singkat.
Pontren.com – assalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh, dalam bahasa inggris kita mengenal istilah idiom yang berbunyi “experience is the best teacher.
Baca : mahfudzot tentang Semangat Hidup dalam Kehidupan
Begitu pula dalam pepatah kata bijak arab (mahfudzot) mempunyai kata yang sama dalam makna dan maksudnya.
Teks arab mahfudzot tentang Pengalaman
Adapun mahfudzot tentang pengalaman dalam bahasa arab adalah sebagai berikut;
اَلتَّجَارُبُ عَقْلٌ مُكْتَسَبٌ
Teks latin : at tajaarubu ‘aqlun muktasabun
“Pengalaman adalah tambahan bekal yg di hasilkan dari perbuatan”
Apa saja terjemah masing masing artian kata yang ada didalamnya?
Pentingnya pengalaman dalam kehidupan
Betapa banyak pelajar maupun mahasiswa yang memiliki keterkejutan dimana pembelajaran dimasa kuliah atau sekolah ternyata sangat kecil kaitan dengan pekerjaan karena situasi dunia nyata.
Dengan berbagai masalah situasi yang berbeda antara materi pembelajaran saat kuliah dan situasi kerja menjadikan pengalaman sebagai guru yang nyata.
Dengan pengalaman dan jam terbang menjalani kehidupan, menjadi cara untuk mengatasi problematika dan situasi yang datang silih berganti tanpa ada pembelajaran saat sekolah.
Pentingnya mencoba dan berusaha untuk mendapatkan pengalaman
Untuk mendapatkan pengalaman, perlu melakukan berbagai percobaan dan usaha.
Tentunya dalam mencoba ini telah mempertimbangkan dampak akibat serta antisipasi. Kemudian bahasa trend saat ini yaitu tindakan terukur untuk terjun mencoba sesuatu.
Bagaimana jika percobaan melakukan sesuatu gagal? Tidak berhasil? Usaha yang dilakukan mentok(bukan bebek)?
Baca : mahfudzot tentang sabar
Penemu bohlam lampu yang terkenal mengatakan bahwa I have not failed. I’ve just found 10,000 ways that won’t work.” Yang artinya “Saya belum gagal. Saya baru saja menemukan 10.000 cara yang tidak akan berhasil”.
Dari penemu lampu pijar ini kita dapat mengambil hikmah saat gagal dalam mencoba sesuatu bukan berarti akhir segalanya. Akan tetapi mengambil positifnya menemukan bahwa metode yang dipergunakan tidak berhasil.
Dengan begitu menjadi pembelajaran bagi kita sekalian diwaktu yang akan datang dan juga pelajaran orang lain untuk tidak memakai cara yang sama supaya tidak gagal.
Demikian informasi berkenaan petuah bijak untuk berani mencoba dan berusaha dalam koridor percobaan dan mengusahakan sesuatu dengan tindakan yang terukur dan terencana.
Semoga menambah koleksi khazanah perbendaharaan mahfudzot untuk self reminder dan pembelajaran bahasa arab. Wilujeng dalu, wassalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh.