Informasi tentang pelajaran Bahasa Arab kata serta kalimat dari ungkapan dan arti shobahul khoir masaul khoir artinya apa beserta bagaimana jawabannya dalam tulisan arab dan latin lengkap dengan terjemah dalam bahasa Indonesia.
pontren.com – assalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh, wilujeng enjing para kalangan muda mudi yang sudah menikah dan mempunyai anak imut lucu baik hati rajin menabung dan soleh solihah, saya perkirakan sang buah hati sedang belajar di SDIT ataupun pada Madrasah Ibtidaiyah.
Biasanya pelajaran tentang kalimat menyapa dalam bahasa Inggris untuk pagi siang sore dan malam hari ini tidak berada di awal pembelajaran, keberadaannya berada setelah beberapa saat pengenalan mengenai kata dasar ini itu saya anda kamu dia laki laki perempuan serta mufrodat peralatan sekolah dan kelas.
Baiklah tanpa basa basi berikut arti dari shobahul khoir dan masaul khoir.
Arti shobahul khoir
Kalimat shobahul khoir yang ditulis dalam bahasa arab صَبَاحُ الْخَيْرِ terdiri dari صَبَاحُ yang berarti pagi dan disambung dengan kata al khair الْخَيْرِ yang apabila diartikan secara letter lijk berarti pagi yang baik. Akan tetapi maksudnya memiliki arti selamat pagi.
Dengan begitu kata kata ungkapan صَبَاحُ الْخَيْرِ merupakan kalimat untuk menyapa seseorang diwaktu pagi hari dalam bahasa arab.
Arti Masaaul Khoir
Arti masaaul Khair مَسَاءُ الْخَيْرِ terbentuk dari 2 kata masaa مَسَاءُ terjemah bahasa Indonesia nya adalah sore, dan al khair الْخَيْر yang artinya adalah baik.
Apabila kedua kalimat ini digabungkan menjadi مَسَاءُ الْخَيْرِ maasul khair artinya adalah selamat sore.
Itulah arti dari kata atau kalimat menyapa shobaahul khair artinya dalam bahasa Indonesia disertakan juga dalam tulisan arab dan latinnya.
Setelah mengerti arti kedua kalimat sapa siang dan sore hari dalam bahasa arab, dilanjut dengan apa jawaban shobahul khair masaaul khair? Berikut ulasannya
Jawaban Shobahul Khoir
Hampir sama atau dikatakan mirip mirip penggunaanya dalam bahasa Indonesia dan Inggris jika disapa atau diberikan ucapan selamat pagi atau sore.
Jika dalam bahasa Inggris orang menyapa dengan “good morning”, dijawab pula dengan “good morning”, orang Indonesia menyapa dengan kalimat “selamat pagi” dijawab pula dengan “selamat pagi”.
Dalam bahasa arab juga hampir sama disaat ada yang menyapa dengan kata shobahul koir jawabannya adalah
Sama seperti ungkapan diatas, kata masaaul khair yang dalam tulisan arab adalah صَبَاحُ النُّوْرِ shobahun nuur. Disini kata khoir diganti dengan nuur jika hendak menjawab ucapan selamat pagi dalam bahasa arab.
Jawaban Masaaul khoir
Masih sama ulasan sebagaimana greetings dalam bahasa Inggris, jawaban selamat sore dalam bahasa arab (masaaul khoir / مَسَاءُ الْخَيْرِ ) jawabannya adalah مَسَاءُ النُّوْرِ
Itulah jawaban dari shobahul khoir dan masaaul khoir sebagai kalimat pembuka dalam menyapa pada waktu yang semestinya.
Relatif simpel mudah diingat jika memang berniat untuk mengingatnya.
Lanjutan kalimat setelah ucapan dan jawaban shobahul khair masaaul khair
Lazimnya dalam percakapan (dalam bahasa Inggris disebut conversation dan dalam bahasa arab disebut dengan muhadatsah), setelah memberikan ucapan selamat pagi dan menjawabnya kemudian dilanjut dengan bertanya kabar.
Bagaimana hal yang lazim menanyakan kabar dalam bahasa arab?
Jika dalam bahasa Indonesia memakai kalimat pertanyaan,’Bagaimana Kabar anda? Atau versi jawa “pripun kabaripun (boso alus) / piye kabare (boso ngoko) maka dalam bahasa arab menggunakan kata kaifa haaluka untuk laki laki dan kaifa haaluki untuk perempuan.
Berikut contoh shobahul khair artinya dan percakapan bertanya kabar beserta jawabannya untuk pria wanita anak laki laki maupun perempuan .
Contoh percakapan shobahul khoir 2 Anak laki laki antara ali dengan zaid
عَلِي : صَبَاحُ الْخَيْرِ
زَيْد : صَبَاحُ النُّوْرِ
عَلِي : كَيْفَ حالُكَ
زَيْد : اَلْحَمْدُ للهِ أَنَا بِخَيْرٍ, وَ كَيْفَ حالُكَ أَنْتَ
عَلِي : اَلْحَمْدُ للهِ بِخَيْرٍ
Tulisan Latin
Ali : shobaahul khaiir
Zaid : shobaahun Nuur
Ali : kaifa haaluka?
Zaid : Alhamdulillah ana bikhair, wa kaifa haaluka anta?
Ali : Alhamdulillah bikhair
Arti dalam bahasa Indonesia
Ali : selamat pagi
Zaid : Selamat pagi
Ali : bagaimana kabarmu?
Zaid : Alhamdulillah saya baik, dan bagaimana dengan kamu?
Ali : Alhamdulillah baik.
Contoh percakapan masaaul khoir 2 orang anak perempuan antara Fatimah dengan Khadijah
فَاطِمَة: مَسَاءُ الْخَيْرِ
خَدِيْجَة: مَسَاءُ النُّوْرِ
فَاطِمَة: كَيْفَ حالُكِ
خَدِيْجَة: اَلْحَمْدُ للهِ أَنَا بِخَيْرٍ, وَ كَيْفَ حالُكِ أَنْتِ
فَاطِمَة: اَلْحَمْدُ للهِ أَنَا بِخَيْرٍ
Fatimah : selamat sore
Khadijah : Selamat sore
Fatimah : bagaimana kabar anda?
Khadijah : Alhamdulillah saya baik baik saja, dan bagaimana dengan kabar anda?
Fatimah : Alhamdulillah saya dalam keadaan baik.
Itulah informasi untuk mengetahui arti shobahul khair dalam bahasa arab dan juga masaaul khoir artinya lengkap dengan cara penulisan arab dilengkapi dengan contoh percakapan menyapa di pagi dan sore hari lengkap arti dan tulisan latin.
Wilujeng siang, wassalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.
Kalau selamat siang dan malam bagaimana mba..? Syukran.
Bahasa Arab selamat siang adalah nahaaruka sa’iidun (نَهَارُكَ سَعِيْد). jawabannya dengan sa’iidun mubaarak (سَعِيْدٌ مُبَارَك)
Ucapan bahasa Arab selamat malam adalah lailatuka sa’idah (لَيْلَتُكَ سَعِيْدَة). jawabannya dengan sa’idatuh mubarokah (سَعِيْدَةٌ مُبَارَكَة).