Materi Adab dan Doa Masuk Kamar Mandi untuk TPQ sebagai pembelajaran santri TPA dalam etika dan sopan santun saat masuk kamar mandi.
pontren.com Materi doa beserta adab masuk kamar mandi bagi Taman Pendidikan Alquran serta TKQ disertai estimasi waktu mengajar dan alokasi penguatan dan pengulangan.
Baca :
Materi Adab dan Doa Akhir Pertemuan Kaffaratul Majlis untuk TPQ TPA
Materi Adab dan Doa Kelancaran Bicara untuk TPQ
Materi Adab dan Doa Keluar dari Kamar Mandi
Bertujuan agar santri TKQ Hafal doa masuk kamar mandi, kemudian paham bagaimana adab seorang muslim ketika memasuki toilet.
Setelah santri hafal dan memahami adab seorang muslim ketika masuk ke dalam kamar mandi maka selanjutnya para guru dan ustadz TPQ TKQ memaksimalkan supaya murid-murid konsisten melaksanakan dalam kehidupan sehari-hari.
Waktu Penyampaian Pelajaran Doa dan Adab Masuk Kamar Mandi
Dari tingkat TKQ A, TKQ B, TPQ A, TPQ B, serta TPQ C memiliki pembelajaran tentang doa-doa untuk kegiatan sehari-hari.
Salah satu dari doa dimaksud yaitu berdoa dikala akan masuk WC atau Kamar kecil. Berikut alokasi waktu penyampaian materi dimaksud.
TKQ A : Materi supaya santri hafal dan paham adabnya, diajarkan pada bulan ke 2 semester genap. Dilaksanakan selama satu bulan.
TKQ B : pengulangan materi disisipkan pada saat pembukaan pembelajaran
TPQ A : –
TPQ B : –
TPQ C : Penguatan Hafalan dengan diulang pada saat pembelajaran dimulai.
Bacaan Doa Masuk Kamar Mandi
Berikut teks dalam bahasa arab dan latin doa masuk kamar mandi dilengkapi dengan artinya.
اَللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوْذُ بِكَ مِنَ اْلخُبُثِ وَاْلخَبَائِثِ
Allahumma inniii a’uudzubika minal khubutsi wal khobaaa-its.
Ya Allah saya mohon perlindungan-Mu dari godaan Syetan
Adab memasuki kamar mandi Toilet WC dan Sejenisnya
Dalam islam, sampai pada hal memasuki kamar kecil pun diatur sedemikian rupa.
Adapun beberapa adab memasuki kamar kecil adalah sebagai berikut :
- Mendahulukan kaki kiri daripada kaki kanan disaat masuk kamar mandi
- Untuk memakai alas kaki ketika memasuki WC/kamar mandi.
- Berdoa ketika akan memasuki kamar mandi semisal doa termaktub diatas
Adab Ketika Sedang Berada di Toilet atau Kamar Kecil
Adapun etika sopan santun seorang muslim Adab Ketika Sedang Berada di Toilet atau Kamar Kecil yaitu;
- Tidak berbicara pada saat berada di Toilet/kamar mandi.
- Disunnahkan berdehem sebanyak tiga kali stlh buang airkecil,agar semua kotoran keluar.
- Tidak menghadap atau membelakangi kiblat pada saat buang air kecil maupun besar.
- Tidak boleh menjawab salam ketika berada di dlm WC/kamar mandi.
- Tidak boleh membawa atau membaca lafadz Allah dan Muhammad atau Al Quran atau hadist ke dalam WC / kamar mandi.
- Tidak boleh mandi berduaan atau ramai ramai di dlm kamar mandi pengecualian sepasang suami isteri.
- Tidak makan dan minum pada waktu berada di kamar mandi.
- Berhati-hati terhadap percikan najis.
- Menggunakan penutup penghalang agar tdk terlihat orang lain pada saat buang hajat.
Demikian terkait materi untuk Taman Pendidikan Alquran adab dan doa masuk kamar mandi. selamat mengajar TPQ.