Pontren.com – tulisan tentang berbagai kegiatan puasa bulan ramadan yang dilaksanakan oleh pengurus Taman Pendidikan Al Qur’an ( TPQ/TPA ) dalam rangka mengisi kegiatan semarak bulan puasa ramadhan tahun 2021.
Sebagai agenda tahunan dalam kegiatan pembelajaran Belajar mengajar pada Lembaga Pendidikan Al Qur’an (TPQ/TPQ), ramadan adalah momen bisa menarik santri yan biasanya tidak masuk, bahkan guru dadakan juga pada muncul.
Ramadhan yang penuh berkah memiliki dampak yang nyata dalam kesemarakan lembaga pendidikan keagamaan utamanya Taman Pendidikan Al Qur’an.
sayangnya pada puasa Ramadan 1443 Hijriyah 2022 Masehi ini umat Islam diberi hadiah dengan harga BBM yang menjulang tinggi, berlipat dana untuk menebus minyak goreng, hadiah naiknya gas Melon dan juga kenaikan PPN menjadi 11%.
baiklah, skip saja tentang hadiah untuk Muslimin di Indonesia, mari kita ngobrol mengenai kegiatan di Bulan Ramadhan untuk TPQ di Masjid maupun mushalla dan lain sebagainya.
Selain untuk para santri TPA, masih banyak kegiatan lain yang dilaksanakan dalam rangka ramadhan oleh takmir masjid maupun pemuda pemudi serta remaja penggiat keagamaan Islam.
Dalam hal ini yang menjadi fokus bahasan adalah kegiatan yang umum dilaksanakan oleh pengelola lembaga pendidikan alquran baik TKQ TPQ maupun TQA pada masa bulan soum atau siyam romadhon.
Berikut adalah macam kegiatan yang umum dilaksanakan pada lembaga TPQ
TPQ masuk setiap hari pada bulan puasa
Umumnya TPQ memiliki jadwal masuk antara 2,3 sampai 4 hari masuk dalam satu minggu.
Pada bulan ramadhan jadwal masuk berubah menjadi setiap hari karena suasana puasa yang penuh barakah.
Adanya tambahan murid pun berbanding lurus dengan pertambahan guru mengajar selain reguler (biasanya siswa siswi SMA maupun anak kuliahan).
Karena waktu pembelajaran yang lebih pendek dan bisa memiliki waktu luang di sore hari karena mengajar dan terbawa suasana ramdhan.
Hidangan untuk berbuka puasa juga sudah jamak lumrah diperuntukkan bagi santri TPQ yang sering disebut dengan jaburan.
bagaimana materi untuk santri pada saat puasa ramadhan? anda bisa meneruskan pembelajaran saat hari biasa atau mengambil tema khusus saat pembelajaran TPQ saat puasa.
lebih mendalam anda bisa menyimak pada tulisan materi TPQ di bulan puasa ramadhan
Lomba internal Antar Santri Kegiatan TPQ bulan Ramadan)
Pada saat puasa di hari libur sekolah (minggu atau tanggal merah) biasanya para pemuda atau remaja masjid mengadakan perlombaan bagi para santri.
Adapun beberapa cabang lomba yang sering diperlombakan yaitu;
- Mengaji/Tartil/Qiroah
- Hafalan Juz amma dan doa harian
- Adzan iqamah
- Mewarnai menggambar atau kaligrafi
- Cerdas cermat
- Praktek sholat berjamaah atau munfarid
- Lomba permainan (kelereng, memasukkan pena dalam botol, dll)
- Dan lomba lainnya.
Ada baiknya untuk penyemangat santri diberikan hadiah beserta piagam penghargaan bagi pemenang lomba.
baca : lomba untuk Anak TPQ
Jalan jalan di sekitar kampung sambil menunggu adzan magrib waktu buka puasa
Guna menghindari kebosanan dan kejenuhan anak didik dalam belajar mengaji, sesekali ada TPQ yang mengajak para santri jalan jalan tadabbur alam sambil menungggu waktu berbuka puasa.
Pada waktu istirahat di perjalanan (biasanya sudah dirancang lokasi untuk berhenti pada tempat yang lumayan luas) dilakukan kegiatan bermain semisal outbond.
baca : Game Permainan TPA/TPQ
Permainan bermacam macam sesuai dengan pengetahuan para ustadz ustadzah semisal lari tangkap, menyanyi tebak tebakan, pertandingan suit batu gunting kertas dengan berbagai modifikasi.
Anjang sana ke TPQ yang dekat (Kegiatan TPQ Bulan Ramadan)
Bagi wilayah yang ramai semarak kegiatan TPQ, sesekali kunjungan dilakukan oleh tetangga pengelola dengan mengajak santri mengunjungi Lembaga yang berdekatan.
Cara kunjungan bisa dengan jalan kaki (kalau jarak relatif dekat) atau menyewa sepur kelinci dalam menuju lokasi.
Naik kereta kelinci juga merupakan hiburan tersendiri bagi anak anak dan ustadz ustadzahnya.
Lomba pertandingan antar TPQ
Bagi Badko TPQ yang berfungsi secara baik dan aktif pada bulan ramadhan merupakan moment yang pas dalam rangka pertandingan antara TPQ guna menyemarakkan kegiatan ramadhan dan mengukur kemampuan siswa serta menanamkan mentalitas dalam berkompetisi dan tampil di muka umum.
Lomba antar TPQ ini sebaiknya dirancang jauh hari sebelum pelaksanaan lomba guna kesuksesan kegiatan.
Adapun yang perlu dipersiapkan yaitu koordinasi tempat waktu dan jenis perlombaan untuk di sosialisasikan kepada para pengelola TPQ yang di undang.
baca : ucapan selamat puasa ramadan Bahasa Arab
Persiapan aturan dan ketentuan lomba beserta blangko kriteria penilaian untuk menghindari adanya protes komplain dari official ustadz ustadzah pendamping.
Menghubungi pihak pihak yang dijadikan juri atau dewan hakim guna melonggarkan waktu pada saat kegiatan dilangsungkan.
Pengumpulan pendanaan kegiatan agar pelaksanaan lomba bisa semarak dan hadiah yang patut bagi para pemenang kejuaraan.
Pesantren Kilat
Entah kenapa masjid ada yang melakukankegiatan ini jika sudah ada TPQ.
Dengan adanya kegiatan khusus dengan nama pesantren kilat bisa memberikan kesempatan bagi semua santri untuk mendapatkan sertifikat sebagai peserta dalam mengikuti kegiatan.
Keberadaan sertifikat atau piagam akan membuat anak anak senang gembira karena mendapatkan selembar kertas piagam atas partisipasi pada saat kegiatan pesantren kilat (perskil).
Saya sendiri mengalami kegembiraan disaat kecil mendapatkan piagam.
Takbir Keliling
Pada malam 1 syawal selesai ramadhan, kegiatan lumrah yang ada yaitu takbir keliling kampung atau lingkungan.
Pada masa dahulu banyak membawa oncor dari dengan bahan bakar minyak tanah.
Entah kenapa saat ini semaraknya berkurang greget dengan membawa obor keliling kampung (menurut saya).
Momen takbir keliling merupakan salah satu kegiatan mengasyikkan bagi para santri TPQ.
Akan tetapi dalam kegiatan ini sebaiknya santri yang dirasa layak ikut keliling yang diperbolehkan mengikuti.
Untuk anak yang masih TK atau PAUD sebaiknya disarankan takbiran di masjid saja atau dirumah bersama orang tua masing masing.
Pembagian dan Penyerahan Hadiah serta Piagam pada saat pengajian atau selesai takbiran
Kebiasaaan bulan ramadhan yaitu adanya pengajian umum atau pada saat takbiran para warga jamaah berkumpul di Masjid atau mushola.
Pada saat momen ini sering dijadikan kesempatan penyerahan bagi para santri pemenang lomba yang telah diadakan sebelumnya.
Dengan dihadiri orang tua wali santri diharapkan dengan adanya pembagian hadiah serta piagam penghargaan atau sertifikat pemenang menjadikan semangat orang tua dan santri dalam keaktifan anak belajar mengaji pada TPQ.
Penutup
Itulah beberapa kegiatan TPQ yang sering dilaksanakan pada saat bulan puasa romadlon pada Lembaga Pendidikan Al qur’an.
Jika anda memiliki pengalaman yang sama atau berbeda dalam rutinitas kegiatan bulan ramadhan, silakan anda tuliskan pengalaman anda pada saat kegiatan TPQ di bulan ramadhan.
Siapa tahu tulisan anda dalam kolom komentar bisa memberikan inspirasi rekan yang lain untuk melakukan kegiatan pada saat puasa.
Salam ayo TPQ.