Materi Adab dan doa keluar dari Kamar Mandi WC

Materi Adab dan doa keluar dari Kamar Mandi WC

Materi Adab dan doa keluar dari Kamar Mandi WC teks tulisan arab dan latinnya untuk pelajaran TPQ TPA pembelajaran PAI SD SMP SMA maupun MI MTs dan lembaga pendidikan lainnya.

pontren.com – Materi Adab serta doa Keluar dari WC atau Kamar Mandi maupun toilet selesai buang hajat besar maupun kecil.

Untuk diberikan kepada santri Taman Pendidikan Kanak Kanak (TPQ) dan Taman Kanak-kanak Alquran (TKQ). Lengkap dalam tulisan arab dan latin beserta arti terjemahnya.

Penyampaian materi ini diharapkan bisa memahamkan anak tentang adab keluar dari kamar mandi serta menjadi adat kebiasaan santri sampai selepas pendidikan mengaji.

Dan tentunya juga santri hafal diluar kepala doa yang diajarkan.

Baca :

Materi Pembelajaran TKQ TPQ doa dan adab masuk kamar mandi
Materi Pembelajaran TKQ TPQ doa dan adab sebelum makan
dan Materi Pembelajaran TKQ TPQ doa dan adab sesudah makan

Waktu penyampaian Materi

TKQ A : Bulan Ke III (Ketiga) semester II dengan target santri hafal doa dan paham adab sebelum keluar dari Kamar Kecil.
TKQ B : disisipkan di permulaan pembukaan Pelajaran sebagai pengulangan dan pemantapan.

TPQ A : Diberikan pada bulan V (kelima) Semester satu bersamaan dengan doa dan adab masuk kamar kecil / toilet / WC.
TPA B : –
TPQ C : Pemantapan dan pengulangan pada awal atau penguatan hafalan disaat diperlukan penguatannya.

Teks doa Keluar dari Kamar Mandi

Berikut kami sampaikan dua versi doa keluar kamar mandi yaitu versi pendek dan versi panjang dari doa tersebut.

Doa Keluar WC Versi Singkat

غُفْرَانَكَ

Ghufroonaka
Arti : Dengan mengharap ampunanMu

Doa Keluar Kamar mandi versi lebih panjang

غُفْرَانَكَ الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَذْهَبَ عَنّى اْلاَذَى وَعَافَانِىْ

Ghufroonakal hamdu lillaahil ladzii adzhaba ‘annil adzaa wa ‘aafaanii
Arti : Dengan mengharap ampunanMu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan.

Adab Keluar dari Kamar Mandi atau WC

Berikut adalah adab seorang muslim yang keluar dari kamar mandi. Minimal ada dua hal yaitu :

  • Mendahulukan kaki kanan ketika keluar kamar mandi
  • Membaca doa setelah keluar kamar mandi (sebagaimana tercatat diatas)

Demikian materi untuk doa keluar dari kamar kecil. Semoga bisa memgberikan pemahaman yang baik dan para santri dapat melaksanakan secara konsisten adab tersebut.

Sugeng mucal poro sederek.

Postingan baru : Kami usahakan Jadwal hari Senin dan Jumat akan ada tambahan postingan artikel baru. Terima kasih sudah menyimak. saran dan kritik serta sumbangan artikel kami tunggu. contact info : cspontren@yahoo.com twitter : PontrenDotCom FB : Gadung Giri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*