Teknik Melukis Opaque Dan Aquarel, Pengertian Dan Contoh

Teknik Melukis Opaque Dan Aquarel, Pengertian Dan Contoh

Teknik Melukis Opaque Dan Aquarel, Pengertian Dan Contoh mata pelajaran seni rupa kelas 10 SMA Aliyah alias kelas X definisi teknik lukis opaque dan aquarel.

Pontren.com – assalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuhu, wilujeng siang khususnya para pelajar kelas 1 SMA Madrasah Aliyah alias kelas 10 atau X yang sedang mempelajari mata pelajaran seni rupa.

Kali ini kita akan membahas definisi atau pengertian dari teknik opaque dan teknik aquarel untuk melukis lukisan pada saat ada tugas lukis dari guru seni di sekolahan.

Langsung saja berikut informasinya.

Yang dimaksud dengan Teknik Opaque dan Teknik Aquarel dalam seni rupa

Apakah maksud dari teknik melukis opaque?

Teknik Opaque atau teknik plakat merupakan teknik yang menggunakan sapuan dan paduan warna yang tebal atau menutup latar belakang obyeknya. Biasanya dengan menggunakan cat air.

Teknik ini disebut juga dengan teknik blok.

Contoh gambar lukisan menggunakan teknik ini adalah sebagaimana berikut ini;

contoh gambar teknik Opaque

Apakah yang dimaksud dengan teknik aquarel?

Teknik Aquarel atau teknik transparan merupakan teknik yang digunakan baik dalam menggambar maupun melukis dengan sapuan dan paduan warna yang tipis, transparan, dan tembus pandang.

Teknik Aquarel, alat peralatan, bahan, prosedur, contoh dan ciri karakternya

Apa saja alat-alatnya dan bahan-bahannya?

Peralatan yang umum digunakan dalam teknik ini adalah;

  • Pewarna yang umumnya menggunakan cat air.
  • Opsi lain seperti cat poster atau tinta bak untuk proses pewarnaan.
  • Kanvas atau kertas tebal khusus lukis.
  • Kuas cat dengan ukuran sesuai kebutuhan.
  • Air bersih secukupnya.
  • Kain lap.
  • Palet untuk cat air.
  • Pensil dan penghapus.

Seperti apa prosedurnya?

Prosedur teknik aquarel adalah sebagai berikut;

  • Membuat konsep
  • Membuat sketsa
  • Basahi kanvas menggunakan air
  • Pewarnaan
  • Ciri teknik aquarel

Berikut ini adalah ciri dan karakteristik dari melukis dengan teknik aquarel

  • Cat aquarel dicampur dengan air, kemudian pengaplikasiannya menggunakan kuas
  • Hasil lukisan cenderung ekspresif dan spontan karena sifatnya mudah kering
  • Warna dasar tidak akan tertutupi
  • Hasil lukisan transparan dan berwarna tipis
  • Mudah mendapat pengaruh dari suasana lingkungan sekitar, seperti udara kering, lembab, maupun cairan lainnya
  • Mudah membersihkannya jika kena kotoran dan debu
  • Hasil lukisan tidak memiliki bau yang menyengat
  • Hasil akhir lukisan memiliki warna yang cerah dan segar
  • Menggunakan teknik fresco.

sedangkan gambar contoh lukisan menggunakan teknik aquarel adalah sebagai berikut yang bersumber dari wikipedia.

contoh gambar lukisan menggunakan teknik aquarel (sumber : wikipedia)

Demikianlah informasi tentang Teknik Melukis Opaque Dan Aquarel, Pengertian Dan Contoh dalam mata pelajaran seni rupa kelas X SMA maupun Madrasah Aliyah. Maturnuwun sudah mampir, wilujeng siang salam kenal dan wassalamu’alaikum.

salam blogger

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*