Bingkai Piagam Statistik Pesantren (PSP)

Download Bingkai Piagam Statistik Pesantren mengacu kepada file SK Dirjen Pendidikan Islam nomor 511 tahun 2021 tentang petunjuk teknis pendaftaran Keberadaan Pesantren bisa anda gunakan pada word maupun suka suka sampean.

pontren.com – assalaamu’alaikum para JFU PNS Kementerian Agama yang bertugas pada PD Pontren maupun Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam.

Bingkai Piagam Statistik Pesantren

Semoga sejahtera selalu dan mudah dalam mengurusi bantuan BOP maupun EMIS.

Awalnya saya mengira bahwa Piagam Statistik ini yang menerbitkan adalah dari pihak jakarta.

Atau minimal mendapat kiriman softcopy entah dalam bentuk aplikasi atau model word sehingga Kabupaten kota tinggal mencetak jadi.

Namun entahlah apa memang seperti bayangan saya atau berbeda, tapi ada yang was was mengenai mencetak piagam ini. Maksudnya semuanya menjadi tanggungjawab Kantor Kemenag Kabupaten.

Mau tidak mau para JFU harus membuat blangko atau form untuk mencetak piagam Statistik Pesantren.

Oh iya, piagam statistik pesantren merupakan bentuk piagam tanda daftar untuk pondok. Yaitu Pesantren yang telah resmi mendapatkan pengakuan alias tercatat pada data Kementerian Agama.

Bahasa Awam atau yang sering kita dengar PSP merupakan bentuk Izin operasional Pondok Pesantren dari Kementerian Agama.

Bentuk Bingkai Piagam Statistik Pondok Pesantren

Saya mengambil bentuk bingkai ini dari juknis setelah melakukan konversi dari bentuk PDF ke model word.

Memakai aplikasi easypdf online, silakan mencoba apabila anda hendak mengubah file PDF menjadi word.

Kemudian karena pada beberapa contoh tulisan utamanya yang berada dalam kotak.

Ternyata tidak bisa berubah dalam word, akan tetapi menjadi bentuk file gambar.

Kemudian karena file PIP tersebut berubah menjadi gambar, bukan format word kemudian saya copy paste dalam lembaran paint.

Dari situ kita olah dalam adobe sehingga berbentuk PNG yang tengahnya bolong. Sehingga bisa anda tuliskan pada tengahnya dalam lembaran format micorosoft word.

Nah begitulah kira kira proses pembuatan dalam mengolah garis tepi pinggir PSP supaya persis dengan contoh dari Kemenag RI Jakarta.

Dari segi model bentuk, ukuran lebar panjang kami usahakan semirip mungkin sebagaimana dalam juknis.

Piagam Statistik Pesantren SK Dirjen Pendis no 511 th 2021

Selanjutnya, mempertimbangkan ukuran asli contoh dalam SK Dirjen ini kami menyimpulkan bahwa PSP memiliki ukuran kertas A4 alias Kuarto. Sehingga kami juga menyesuaikan ukuran dengan kuarto.

Apabila anda nekat memakai ukuran kertas F4 alias folio, sampean tinggal menarik contoh bingkainya menyesuaikan kertas.

Silakan sampean bandingkan bentuk file blangko dari Jakarta dengan hasil yang kami edit.

Beginilah penampakannya.

bingkai piagam statistik pesantren pontren.com

Kemudian karena pemakaiannya kami berinisiatif membuat bingkai ini dalam bentuk format PNG.

Alasnnya supaya tenganya bolong bisa anda tulisi sebagaimana dalam contoh untuk piagam tanpa harus banyak edit format yang menyusahkan.

Download Bingkai Piagam Statistik Pesantren

Sampean bisa saja mengambil bingkai dari gambar pada penampakan diatas.

Akan tetapi saran saya sebaiknya sampean download dari penampakan berikut ini.

Kenapa?

Karena gambar yang ada dalam tampilan diatas hanyalah sebagai ilustrasi memudahkan sampean melihat secara nyata file yang kami sajikan.

Telah banyak mengalami perubahan ukuran dan kualitas sehingga apabila anda nekat memakainya mungkin akan pecah dalam pencetakan.

Untuk itu kami sediakan tautan mengunduh file bingkai PSP secara ukuran wajar.

Guna hasil cetak yang lebih baik dan semirip mungkin sebagaimana dalam gambar contoh di Petunjuk Teknis Pendafftaran Keberdaan pesantren.

Berikut tautannya

Download blangko bingkai Piagam Statistik Pesantren

Cara menggunakan file bingkai ini juga tidak sulit. Pertama, tulislah piagam anda sebagaimana contoh persis dalam perdirjen ini termasuk juga gambar logo Kemenag.

Setelah selesai, simpan file anda.

Langkah selanjutnya yaitu insert picture, cari anda menyimpan file bingkai ini, kemudian OK. Klik kanan pada gambar bingkai yang aktif, pilih send behind text. Langkah terakhir yaitu Sesuaikan ukuran sebagaimana dalam contoh pada SK Dirjen.

Nah demikianlah informasi sederhana malam ini, hanya berupa contoh bingkai saja, bukan informasi mewah sebagai kabar untuk para JFU pada PD Pontren atau Pakis. Memangnya informasi mewah seperti apa?

Seperti peningkatan gaji 100 persen dan tunjangan kinerja semua naik menjadi grid 14 hehehee.

Wilujeng dalu, selamat malam. Wassalaamu’alaikum.

Ibnu Singorejo

Postingan baru : Kami usahakan Jadwal hari Senin dan Jumat akan ada tambahan postingan artikel baru. Terima kasih sudah menyimak. saran dan kritik serta sumbangan artikel kami tunggu. contact info : cspontren@yahoo.com twitter : PontrenDotCom FB : Gadung Giri

Tinggalkan Balasan