Harga Tiket masuk Pantai Sadranan, Sewa Perahu alat Snorkeling

Harga Tiket masuk Pantai Sadranan, Sewa Perahu alat Snorkeling
gerbang masuk pantai sadranan Gunung Kidul Yogyakarta

Dalam rangka acara stadi banding ke Sewon Bantul, kemudian lanjut untuk menuju pantai juga dalam rangka study banding tempat wisata, maklum tho kemuning juga destinasi wisata yang lumayan ngehits saat ini.

pontren.com – assalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh, karena saya agak malas kena air pada waktu piknik ke pantai sadranan Gunung Kidul Yogyakarta, saya Cuma nongkrong dan lihat-lihat ombak dari kejauhan.

Oh iya, saat anda menuju pantai, sampean akan melewati pos retribusi.

Harga Tiket Masuk Pantai Sadranan Yogyakarta

Dalam tulisannya, tiket masuk tempat wisata pantai sadranan, Slili maupun krakal adalah Rp. 10.000,- (sepuluh ribu) rupiah untuk setiap orang.

Jadi sampean tinggal hitung saja berapa banyak kawan maupun keluarga yang hendak anda bawa menuju tempat wisata ini.

kalau anda membawa mobil maupun kendaraan bermotor, jika anda berkunjung dan parkir di area pantai sadranan anda tidak perlu khawatir dengan biaya parkir.

ada spanduk tulisan besar yng menyebutkan bahwa biaya parkiran adalah GRATISS!!

Karena nongkrong di pinggir agak jauh dari bibir pantai, Malah akhirnya sempat ngobrol dengan pemilik lapak persewaan kapal perahu kano dan juga alat menyelam senorkeling.

Saat itu saya bertanya kepada pemilik lapak, berapa harga sewa kapal kano atau perahu lengkap dengan dayungnya?

Biaya Sewa Kapal Perahu Kano dan alat Snorkeling Pantai Sadranan

perahu kano pantai sadranan
pengunjung menyewa perahu kano di pantai sadranan

Harga sewa perahu kano di pantai Sadranan adalah Rp. 100.000,- (seratus ribu rupiah).

Berapa lama durasi peminjamannya?

Tidak ada batasan waktu dalam menit atau jam untuk menyewa perahu ini.

Anda bayar seratus ribu, anda bisa memakainya seharian.

Kapal atau perahu kano ini bisa memuat 3 orang sekaligus lengkap dengan alat untuk mendayung.

Adapun jika sampean suka melihat alam bawah laut, anda bisa menyewa snorkling.

Berapa harga sewa alat snorkeling di pantai Sadranan? Harga sewanya snorkling pada pantai Sadranan adalah Rp. 40.000,- (empat puluh ribu rupiah).

Harga segini anda akan mendapatkan dokumentasi yang nantinya bisa anda miliki.

Karena penyedia jasa sewa ini juga menyediakan fasilitas untuk memfoto atau mendokumentasikan aktivitas anda selama menyelam.

Foto dokumen ini tidak ada biaya tambahannya, termasuk fasilitas dalam menyewa alat selam di Sadranan.

Berapa lama pemakaiannya untuk sekali sewa Rp. 40.000,-?

Sama saja seperti anda menyewa kano atau perahu dayung, waktunya bebas, sak keselmu, dalam seharian anda pakai juga tidak ada tambahan biaya.

Tapi kebanyakan orang juga sudah capek kalau mau mendayung sejam dua jam.

Atau bermain snorkeling dalam jangka waktu yang lama.

Tafsir saya mungkin kebanyakan pada memakai dalam durasi waktu antara 30 menit sampai 1 jam.

Itu sih tafsir analisa pribadi saya, heheheee… demikian reportase mengenai biaya masuk tempat wisata pantai Sadranan Gunung Kidul yaitu Rp. 10.000,- (sepuluh ribu), juga sewa kano Rp. 100.000,- dan sewa snorkling yaitu Rp. 40.000,-. Wilujeng dalu, salam kenal dan wassalaamu’alaikum.

info tambahan; keterangan ini di buat berdasarkan kunjungan ke pantai sadranan pada tanggal 15 Desember 2021, untuk tahun 2022 mungkin belum banyak berubah tiket dan sewanya, jika sudah beda waktu mungkin saja ada perubahan harga, demikian dan harap maklum.

Tentang

salam blogger

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*