doa sebelum tidur tulisan arab bismika allahumma ahyaa wa bismika amuut beserta artinya lengkap dengan harkokat syakal dan gambar dalam format pdf png jpeg bisa untuk status wa maupun DP whatsapp.
pontren.com – assalaamu’alaikum wa rahmatullah wa barakaatuh, selamat pagi siang malam maupun dinihari para pembaca blog, semoga keselamatan dan kesehatan senantiasa Allah limpahkan kepada kita semua.
Kali ini kami akan menuliskan teks doa sebelum tidur yang berbunyi bismika allahumma ahya wabismika amut lengkap dengan harakat syakalnya dan artinya terjemah Bahasa Indonesia in arabic text.
Langsung saja berikut teks arab doa sebelum bobo.
بِاسْمِكَ اللَّهُمَّ أَحْيَا وَ بِاسْمِكَ أَمُوْتُ
Adapun jika sampean menginginkan tulisannya dalam versi Arab gundul yaitu seperti ini;
باسْمك اللَّهمّ أحْيا وباسْمك أموْت
Tulisan doa sebelum tidur ini bisa anda copas copy paste alias kopas kopi paste pada word blog maupun notepad untuk tugas maupun pembelajaran SD MI dan Taman Pendidikan Al-Qur’an.
bismika allahumma ahya wabismika amut artinya
adapun arti secara bahasa maupun terjemahnya Indonesia dan mufrodat perkata ini dia artinya;
‘Dengan menyebut asma-Mu, ya Allah, dan dengan menyebut nama-Mu aku hidup dan mati
Arti mufrodat perkata dalam doa adalah sebagai berikut;
dalil hadits tentang doa sebelum tidur
bersandar kepada riwayat Imam Bukhari, berikut dalil hadits tentang doa sebelum bobo;
كَانَ رَسُولُ اللهِ صلى الله عليه وسلم إِذَا أَوَى إِلَى فِرَاشِه قال: بِاسْمِكَ اللَّهُمَّ أَحْيَا وَأَمُوتُ وَإِذَا اسْتَيْقَظَ قَالَ: الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ
kaana rasuulullah saw idzaa awaa ilaa firoosihi qoola : bismika allahumma ahyaa wa amuutu, idzaa istaiqadha qaala “alhamdulillaahilladzi ahyaanaa ba’da maa amaatanaa wa ilaihi-n nushuur
Artinya, “Apabila beristirahat di peraduannya, Rasulullah selalu mengucapkan doa, ‘Dengan menyebut asmaMu, ya Allah, aku hidup dan mati.’ Dan apabila beliau terbangun dari tidurnya mengucapkan, ‘Segala puji bagi Allah Swt Yang telah menghidupkan kami sesudah mematikan kami, dan hanya kepada-Nyalah (kami) dikembalikan.'” (HR. Bukhari)
Berbagai variasi lafadz doa sebelum tidur dan nomor hadits;
Bukan hanya ada satu macam doa saja, namun ada berbagai variasi lafal doa sebelum tidur.
Meskipun ada beberapa versi, yang jelas dalam doa ini menyebut dengan nama-Mu (ya Allah) hidup dan mati dengan berbagai variasi bolak baliknya.
Adapun teks lain variasi doa adalah;
berdasarkan hadits riwayat Imam Bukhari
بِاسْمِكَ أَمُوتُ وَأَحْيَا
no. 6312
بِاسْمِكَ اللَّهُمَّ أَمُوتُ وَأَحْيَا
no 6324
بِاسْمِكَ نَمُوتُ وَنَحْيَا
no 7395
اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَمُوتُ وَأَحْيَا
no 6314, 6325
اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَحْيَا وَأَمُوتُ
no 7394
dan sebuah hadits riwayat Imam Muslim no 2771
اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَحْيَا وَبِاسْمِكَ أَمُوتُ
no. 2711
gambar DP dan Status WA doa sebelum bobo
berikut ada beberapa gambar yang kami buat dalam format JPEG PNG yang kami desain untuk display picture alias DP WA maupun sebagai status whatsapp menjelang istirahat malam bobo nglipus.
monggo sampean lihat lihat tampilannya.
demikian tambahan khazanah informasi mengenai tulisan Arab doa sebelum tidur bismika allahumma ahyaa wa bismika amuut artinya dalam Bahasa Indonesia.
Sumber
https://rumaysho.com/17381-doa-akan-dan-bangun-tidur.html