Mohon Bantuan Pembaca untuk mengisi Survey Blog Pontren

Assalaamu’alaikum wa rahmatullah para pembaca yang budiman dan baik hati, semoga senantiasa sehat secara jasmani rohani dan makmur pada bidang perdompetan.

Sudah mulai 2017 blog ini mengudara di jagad dunia maya, kemudian saya lihat pada google analytic untuk pengunjung secara langsung (istilahnya direct visitors)berkunjung pada kisaran 5 – 10%.

pontren.com blog website

Menurut saya pribadi termasuk banyak.

Terima kasih para pembaca yang sudi melihat lihat isi konten pada blog ini yang adakalanya juga ora karu karuan beritanya, tetapi tetap mengutamakan akurasi informasi serta revisi apabila ada update yang baru.

Saya pribadi sangat berterima kasih kepada panjenengan sekalian yang sudi mengisi survey ini yang nanti bisa menjadi pertimbangan kami dalam mengolah blog kedepan nanti.

Untuk memudahkan dan tidak merepotkan anda, hanya dengan memilih serta submit sebagai menu survey.

Sebenarnya saya pribadi sangat ingin mendapatkan masukan melalui survey, akan tetapi khawatir malah mengganggu sampean dalam menikmati berselancar di dunia maya.

Untuk para sahabat sahabati apabila memiliki saran, kritik, usulan bisa menambahkan pada kolom komentar.

Nah saya kira ini lebih fair, yang ingin membantu mengisi survey juga tidak ribet jika hanya ingin memilih saja, untuk yang mempunyai uneg-uneg bisa menyampaikan melalui kolom komentar.

Survey nya ringan tidak memerlukan pemikiran rumit, mohon penilaian secara apa adanya menurut apa yang ada dalam benak anda. sebelum dan sesudahnya kami mengucapkan terima kasih.

Rencananya survey ini akan saya olah 1 bulan kedepan (sekitar awal Bulan Maret) sebagai bahan evaluasi dan dasar untuk melakukan pembenahan pada blog sederhana ini.

Salam kenal, sekali lagi mohon berkenan untuk berbartisipasi. Terima kasih.

Membuat Survey Menggunakan Google Form di wordpress Ternyata Mudah

dalam membuat survey ini ternyata tidak rumit, tinggal membuat pertanyaan dan jawaban kemudian kirim, pilih embed dan pasang pada html pada blog.

jika mengacu tips surveymonkey, dalam membuat pertanyaan atau survey maka yang perlu menjadi pertimbangan yaitu, siapa sasaran survey, membuat pertanyaan singkat mudah dipahami.

untuk blogger yang hendak membuat survey, silakan mencobanya, mudah kok. anda tinggal menulis pada word, kemudian melakukan edit dan pemeriksaan pertanyaan jawaban.

setelah selesai kemudian masukkan pada google form dengan copy paste, survey siap untuk publish.

menggunakan metode ini juga sangat praktis bagi para pegawai dalam kegiatan monev, apalagi jika memerlukan analisa hasil monitoring dan evaluasi dalam bentuk laporan olahan data. mengurangi pekerjaan entry ulang data.

Postingan baru : Kami usahakan Jadwal hari Senin dan Jumat akan ada tambahan postingan artikel baru.Terima kasih sudah menyimak. saran dan kritik serta sumbangan artikel kami tunggu.contact info : cspontren@yahoo.com twitter : PontrenDotCom FB : Gadung Giri

2 Comments on “Mohon Bantuan Pembaca untuk mengisi Survey Blog Pontren

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*