Kapasitas Oli Mesin Supra Fit dan Supra X 125 Series GTR 150
Informasi tentang berapa liter atau cc kapasitas oli mesin motor honda supra fit maupun supra series lainnya semisal biasa, V, supra X maupun XX termasuk supra 125, GTR 150 PGM-FI, ukuran kapasitasnya dalam menampung minyak pelumas.
pontren.com – assalaamu’alaikuum, anda pemilik motor honda supra series? Baik supra fit maupun supra X V dan juga termasuk supra 125 baik helm in maupun biasa, atau yang type GTR 150?
Jika anda hendak mengganti oli mesin secara mandiri dirumah, anda perlu mengetahui kapasitas oli untuk motor tipe bebek atau cube ini supaya pas takarannya tidak mubadzir dan sesuai dengan rekomendasi pabrik.
Kapasitas Oli Mesin Honda Supra Fit dan Supra Series Lainnya
Untuk kapasitas oli mesin supra fit adalah 0,8 liter alias 800 ml. Maksudnya 800 ml adalah mili liter, jangan anda singkat dengan yang lainnya ya, apalagi sampean kaitkan dengan aktivitas asmara.
Kapasitas oli supra fit sama saja dengan model supra series lainnya semisal supra X, supra 125.
Namun ada kekhusuan tersendiri untuk ukuran oli mesin supra 125 helm in. Motor ini memiliki ukuran yang lebih sedikit atau kecil yaitu 0,7 Liter atau 700 cc. Sedikit lebih kecil daripada saudaranya yang lain.
Ukuran ganjil ada pada tipe motor honda Supra GTR 150.
Motor honda supra GTR 150 memiliki kapasitas oli mesin 1,2 liter alias 1200 ml.
Lebih praktisnya mengenai ukuran liter kendaraan motor honda supra adalah sebagai berikut ini;
No | Type Supra | Kapasitas Oli |
1 | Supra Fit | 0,8 liter |
2 | Supra V | 0, 8 liter |
3 | Supra X | 0,8 liter |
4 | Supra 125 | 0,8 liter |
5 | Supra helm in | 0,7 liter |
6 | GTR 150 PGM FI | 1,2 liter |
Dampak Buruk kelebihan mengisi oli mesin pada motor Melebihi Kapasitasnya
Jadi jika anda menggantinya, silakan sesuaikan isinya dengan rekomendasi pabrik.
Karena jika mengisi oli melebihi kapasitas rekomendasi pabrik juga tidak bagus, misalnya ukuran 0,8 anda isi dengan 1 liter oli.
Maka akan membuat kerja mesin menjadi lebih berat dan mengakibatkan hal yang tidak anda inginkan.
Merujuk kepada situs Suzuki, efek atau dampak pengisian oli yang terlalu banyak melebihi kapasitas rekomendasi pabrik adalah;
Membuat kualitas oli menjadi turun. Alasannya pada saat oli mesin kebanyakan, akan menggenangi poros engkol. Mengakibatkan oli tidak bisa melakukan pelumasan komponen mesin dengan baik.
Akibatnya gesekan antar komponen mesin menjadi kasar dan berpotensi merusak kualitas oli serta keausan komponen menjadi lebih cepat.
Gerakan piston menjadi terhambat, apabila oli sesuai takaran maka gerakan piston akan bebas dari hambatan cairan.
Namun saat engkol poros terendam cairan pelumas alias oli mesin yang mengakibatkan kerja piston menjadi lebih berat.
Akibat keadaaan ini perputaran mesin menjadi tidak maksimal dan bensin menjadi lebih boros.
Mengganggu kerja Kopling
Pada tipe motor yang menggunakan transmisi manual dilengkapi dengan kopling basah.
Type kopling ini bekerja maksimal apabila terendam oli mesin.
Namun harap anda ingat, apabila rendaman berlebihan karena mengisi oli melebihi kapasitas maka ada potensi kopling menjadi slip.
Apabila benar-benar sampai tergenang maka gesekannya menjadi semakin besar.
Dampak nyata keadaan kopling yang terendam berlebihan oli adalah tenaga motor menjadi berkurang dan tentunya BBM menjadi lebih boros.
Nah demikian jika anda hendak mengganti oli mesin secara mandiri dirumah motor kesayangan anda.
Perlu memperhatikan ukuran kapasitas oli mesin sesuai rekomendasi pabrik supaya motor awet dan tidak boros BBM.
Akhirnya salam kenal, wilujeng dalu dan wassalaamu’alaikum.
Tinggalkan Balasan