UMK Jawa Tengah 2020 daftar tiap Kabupaten Kota

UMK-Jawa-Tengah-2020

Informasi tentang UMK yang merupakan singkatan dari Upah Minimum Kota/Kabupaten Provinsi Jawa Tengah Tahun 2020 yang diurutkan berdasarkan abjad huruf kota Kabupaten dan juga nanti akan diurutkan dari yang paling tinggi ke terendah.

pontren.com – assalamu’alaikum wr wb, bagi kalangan pekerja buruh pegawai sektor swasta dan bidang lain, anda dapat mengetahui batasan upah minimal pada masing masing kota kabupaten di Provinsi Jawa Tengah Tahun 2020.

Mengenal perbedaan UMK UMP dan UMR

Selain UMK, kita biasa mendengar istilah UMR, UMP, untuk Upah Minimum regional atau UMR saat ini istilah tersebut sudah tidak berlaku. Yang ada saat ini disebut dengan UMP.

Mengutip dari tribunnews jateng, UMP merupakan kependekan dari Upah Minimum Provinsi, Sementara UMP digunakan oleh kota/kabupaten yang belum bisa menetapkan standar UMK atau belum ada dewan upah, sehingga UMP menjadi acuan untuk pemberian upah kepada pekerja/karyawan yang berada di daerahnya.

UMK tertinggi dan terendah Provinsi Jawa tengah

Kota Semarang sebagai Ibukota Provinsi Jawa Tengah menempati peringkat terbaik dalam standar pembayaran pekerja. Tercatat sebesar Rp. 2.715.000,- (dua juta tujuh ratus lima belas ribu rupiah).

biaya masuk ibnu abbas klaten

Sedangkan untuk Kabupaten atau kota yang standar UMK nya paling rendah diraih Kabupaten Banjarnegara dengan Upah Minimum Kabupaten sejumlah Rp. 1.748.000,- (satu juta tujuh ratus empat puluh delapan ribu rupiah).

Setelah mengetahui apa itu UMK UMP maupun almarhum UMR, berikut daftar Upah Minimum 35 Kabupaten atau Kota di Wilayah Provinsi Jawa Tengah.

Daftar UMK Jawa Tengah Tahun 2020

Berikut adalah daftar Upah Minimum Kabupaten Atau Kota se Jawa tengah yang kami urutkan dari yang paling tinggi sampai yang paling rendah dari 35 Kabupaten atau Kota di Central Java

1 Kota Semarang  Rp       2.715.000,00
2 Kabupaten Demak  Rp       2.432.000,00
3 Kabupaten Kendal  Rp       2.261.775,00
4 Kabupaten Semarang  Rp       2.229.880,50
5 Kabupaten Kudus  Rp       2.218.451,95
6 Kabupaten Cilacap  Rp       2.158.327,00
7 Kota Pekalongan  Rp       2.072.000,00
8 Kabupaten Batang  Rp       2.061.700,00
9 Kabupaten Magelang  Rp       2.042.200,00
10 Kabupaten Jepara  Rp       2.040.000,00
11 Kota Salatiga  Rp       2.034.915,42
12 Kabupaten Pekalongan  Rp       2.018.161,27
13 Kabupaten Karanganyar  Rp       1.989.000,00
14 Kota Surakarta  Rp       1.956.200,00
15 Kabupaten Klaten  Rp       1.947.821,16
16 Kabupaten Boyolali  Rp       1.942.500,00
17 Kabupaten Purbalingga  Rp       1.940.800,00
18 Kabupaten Sukoharjo  Rp       1.938.000,00
19 Kota Tegal  Rp       1.925.000,00
20 Kabupaten Banyumas  Rp       1.900.000,00
21 Kabupaten Tegal  Rp       1.896.000,00
22 Kabupaten Pati  Rp       1.891.000,00
23 Kabupaten Pemalang  Rp       1.865.000,00
24 Kabupaten Wonosobo  Rp       1.859.000,00
25 Kota Magelang  Rp       1.853.000,00
26 Kabupaten Purworejo  Rp       1.845.000,00
27 Kabupaten Kebumen  Rp       1.835.000,00
28 Kabupaten Blora  Rp       1.834.000,00
29 Kabupaten Grobogan  Rp       1.830.000,00
30 Kabupaten Temanggung  Rp       1.825.200,00
31 Kabupaten Sragen  Rp       1.815.914,85
32 Kabupaten Brebes  Rp       1.807.614,00
33 Kabupaten Rembang  Rp       1.802.000,00
34 Kabupaten Wonogiri  Rp       1.797.000,00
35 Kabupaten Banjarnegara  Rp       1.748.000,00

Fungsi Upah Minimum Kota/Kabupaten

Upah minimum regional berfungsi sebagai jaring atau batasan paling sedikitupah atau gaji karyawan pegawai buruh dengan masa kerja belum satu tahun dan belum menikah alias bujangan atau perawan.

Bagi Kabupaten atau Kota yang tidak bisa menetapkan UMK maka menggunakan UMP (Upah Minimum Provinsi) sebagai acuannya.

demikian informasi untuk semua pihak mengenai Upah minimum di Kabupaten Kota yang berada pada Provinsi Jawa Tengah, semoga dapat memuaskan para pekerja baik pegawai buruh maupun karyawan. Wassalamu’alaikum wr. wb.

sumber : Facebook Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *