Visi Misi Pendidikan Anak Usia Dini

visi-misi-pendidikan-anak-usia-dini
visi-misi-pendidikan-anak-usia-dini

pontren.com – tulisan tentang visi dan Misi pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Sebelum membaca mengenai visi serta misi dari PAUD, ada baiknya untuk diketahui apa sih yang disebut dengan visi? Apa pengertiannya? Guna dari Visi?

Tidak lupa juga akan bermanfaat jika tahu secara makna dengan misi dan perbedaan dengan misi. Dengan mengetahui arti serta pengertian visi misi akan memudahkan pemahaman dari Visi Misi Pendidikan Anak Usia dini yang diharapkan nantinya menjadi mudah mengingat serta menghafal karena pengetahuan yang baik perihal istilah dari visi maupun misi.

 

Baca ; 

Pengertian Visi

adalah pandangan jauh tentang suatu perusahaan ataupun lembaga dan lain-lain, visi juga dapat di artikan sebagai tujuan perusahaan atau lembaga dan apa yang harus dilakukan untuk mencapai tujuannya tersebut pada masa yang akan datang atau masa depan.

Penulisan visi tidak secara spesifik detail gambaran sistem yang di tujunya, ini beralasan karena perubahan ilmu serta situasi yang sulit diprediksi selama masa yang lama.

Suatu misi yang baik hendaknya mencakup persyaratan dibawah ini, diantaranya meliputi:

  • Berorientasi ke masa depan.
  • Tidak dibuat berdasarkan kondisi sekarang.
  • Mengekspresikan kreatifitas.
  • Berdasar pada prinsip nilai-nilai yang memiliki penghargaan bagi masyarakat.

Pengertian Misi

adalah suatu pernyataan tentang apa yang harus dikerjakan oleh perusahaan atau lembaga dalam usaha mewujudkan Visi tersebut. Misi perusahaan di artikan sebagai tujuan dan alasan mengapa perusahaan atau lembaga itu dibuat. Misi juga akan memberikan arah sekaligus batasan-batasan proses pencapaian tujuan.

Beda Visi Dengan Misi

Perbedaan antara visi dan misi adalah Visi gambaran dan tujuan suatu lembaga atau perusahaan di masa depan sedangkan Misi adalah cara untuk mencapai tujuan itu

Visi Misi Pendidikan Anak Usia Dini

Dibawah ini adalah visi disertai dengan misi dari PAUD (Pendidikan anak Usia Dini). dimana untuk misi dikenal dengan 5 K yaitu Ketersediaan,  Keterjangkauan Kualitas/mutu Kesetaraan dan Kepastian. untuk lebih jelasnya silakan disimak sebagaimana berikut ;

Visi Pendidikan Anak Usia Dini

visi-pendidikan-anak-usia-dini
visi-pendidikan-anak-usia-dini

Berikut adalah Visi dari PAUD,

“Mewujudkan anak usia dini yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, cerdas, jujur, bertanggung jawab, kreatif, percaya diri, dan cinta tanah air menuju terbentuknya insan Indonesia cerdas komprehensif”.

Misi Pendidikan Anak Usia Dini

5-k-misi-pendidikan-anak-usia-diniMisi utama pembangunan PAUD Indonesia mengacu pada misi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ada 5, yang pokok misi nya bisa disebut dengan 5 (lima) ‘K‘ berikut kelima misi PAUD tersebut;

  1. Meningkatkan Ketersediaan layanan PAUD.
  2. Memperluas Keterjangkauan layanan PAUD.
  3. Meningkatkan Kualitas/mutu dan relevansi layanan PAUD.
  4. Mewujudkan Kesetaraan dalam memperoleh layanan PAUD.
  5. Menjamin Kepastian memperoleh layanan PAUD.

Demikian tentang Visi dan Misi dari PAUD. Semoga menambah wawasan khazanah keilmuan dalam pendidikan anak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *